Andalkan Tuhan

Andalkan Tuhan

“Maka sekarang, ya TUHAN, Allah kami, selamatkanlah kami dari tangannya, supaya segala kerajaan di bumi mengetahui, bahwa hanya Engkau sendirilah TUHAN” (Yesaya 37:20)

 

Dalam pembacaan ini kita mendapati bahwa dengan angkuhnya raja Asyur berkata bahwa Allah sekali pun tidak akan dapat mengalahkannya. Raja Hizkia mengambil tindakan yang tepat ketika raja Asyur mengepung kota Yerusalem dan dengan kasar dan sombongnya menghina Allah. Menghadapi penghinaan itu, dengan penuh kerendahan hati raja Hizkia memohon pertolongan Allah. Raja Hizkia langsung mengambil keputusan mencari Tuhan dengan masuk kerumah Tuhan (ay 1) sambil merendahkan diri dengan mengoyakkan pakaiannya dan mengenakan kain kabung.В  Dalam doanya, Raja Hizkia tidak memohonkan keselamatan hanya untuk dirinya dan bangsa Israel, melainkan agar semua itu terjadi demi kemuliaan Allah semata. Melalui nabi Yesaya, Allah merespons sikap positif yang ditunjukkan oleh raja Hizkia. Akhirnya, bangsa Israel bebas dari ancaman musuh dan dapat menikmati keadaan yang aman.

Dari kesulitan hidup yang dihadapi raja Hizkia, kita dapat melihat bahwa hanya Tuhan saja yang menjadi andalannya dan pengharapan sejatinya.В  Sikap itu patut kita teladani!В  Satu hal yang tidak boleh dilupakan oleh umat Tuhan adalah, bahwa hanya Tuhan sendirilah yang menjadi pengharapan sejati bagi umat-Nya. Artinya, jika bukan Tuhan yang menyatakan pertolongan-Nya kepada kita, maka pertolongan para pejabat tertentu, maupun kolega kita, tidak akan dapat memberikan jalan keluar bagi kita.

Hanya kepada Allah saja kita dapat bergantung dan berserah total, karena hanya melalui Dia kita mendapatkan pertolongan atau solusi dalam setiap permasalahan yang kita hadapi. Perlu disadari bahwa tidak semua kondisi dapat kita kendalikan, namun Allah adalah pengendali segala situasi. Tugas kita adalah memohon dan menyerahkan segala kedaulatan dan keadilan ke dalam tangan-Nya. Dan, di atas semua itu, kiranya segala hal yang kita panjatkan hanya berfokus pada kemuliaan Allah.

 

Pastikan Anda tetap fokus pada Tuhan dan hanya menaruh pengharapan Anda kepada-Nya saja!

 

Artikel oleh: June 3, 2016   Kategori : Biblical Devotion (Renungan Alkitabiah), Biblical Devotion from Isaiah (Renungan Alkitab dari Kitab Yesaya)  Sebarkan 

Tulis Komentar Anda