Melayani Tuhan

Melayani Tuhan

“Lihat, telah Kutunjuk Bezaleel bin Uri bin Hur, dari suku Yehuda, dan telah Kupenuhi dia dengan Roh Allah, dengan keahlian dan pengertian dan pengetahuan, dalam segala macam pekerjaan, untuk membuat berbagai rancangan supaya dikerjakan dari emas, perak dan tembaga…” (Keluaran 31: 2-4)

 

Tuhan menunjuk Bezaleel dan Aholiab untuk membuat perkakas-perkakas yang ada di kemah suci. Selain Tuhan menunjuk mereka, Dia juga memberikan ketrampilan-ketrampilan yang dibutuhkan untuk membuat perkakas-perkakas itu semua. Tidak diketahui apakah Bezaleel dan Aholiab sebelumnya memiliki latar belakang untuk membuat barang-barang dari logam-logam dan semua yang dibutuhkan untuk mendirikan Kemah Suci. Tapi yang pasti bahwa Tuhan menyertai apa yang mereka lakukan untuk mendirikan Kemah Suci.

Dalam melayani Tuhan, kadang kita ragu, apakah kita mampu untuk melakukannya atau tidak? Banyak yang ketika diminta atau ditunjuk untuk melayani, menolak dengan alasan tidak bisa, belum pernah dan masih banyak alasan lainnya. Melihat dari apa yang terjadi dalam bangsa Israel ketika mendirikan Kemah Suci kita bisa melihat keadaan jemaat dalam membangun gereja milik-Nya.

Dalam melayani, Tuhan yang menunjuk seseorang untuk melayani-Nya. Melayani Tuhan merupakan sebuah anugerah, sebuah kehormatan karena tidak semua orang bisa melayani Tuhan. Orang bisa mau melayani Tuhan tapi belum tentu Tuhan berkenan untuk menunjuknya. Ada orang yang ditunjuk Tuhan untuk melayani-Nya tapi orang itu menolak untuk melayani.В В  Selain itu ketika Tuhan menunjuk seseorang untuk melayani-Nya maka Dia tidak akan membiarkan orang itu berjuang sendirian. Tuhan memberikan semua yang dibutuhkan bagi kita untuk melayani Dia. Tuhan yang melengkapkan kita dengan hikmat, keahlian, kemampuan, dan semuanya untuk pembangunan rumah Tuhan.

Jangan takut untuk melayani Tuhan, sebab ketika Tuhan menunjuk kita untuk melayani Dia, maka Dialah yang akan memperlengkapi kita dengan semua yang dibutuhkan untuk melayani-Nya.

 

Artikel oleh: October 10, 2015   Kategori : Biblical Devotion (Renungan Alkitabiah), Biblical Devotion from Exodus (Renungan Alkitabiah dari Kitab Keluaran)  Sebarkan 

Tulis Komentar Anda