Hak Orang Miskin

В Hak Orang Miskin

“Janganlah engkau memperkosa hak orang asing dan anak yatim; juga janganlah engkau mengambil pakaian seorang janda menjadi gadai”. (Ulangan 24:17)

 

Orang-orang miskin secara umum mudah diperdaya dan dieksploitasi. Namun jika yang miskin itu adalah perempuan maka dia lebih mudah lagi diperlakukan sewenang-wenang. Dan jika yang miskin itu adalah anak-anak perempuan atau lanjut usia, maka dia lebih mudah lagi dijadikan sasaran empuk berbagai kejahatan. Jika dia berasal dari latar belakang minoritas, memiliki cacad fisik atau psikis, atau mempunyai stigma sosial, maka jadilah dia orang yang paling rapuh, gampang dihancurkan atau dikorbankan, atas nama kejahatan atau kepentingan umum atau bahkan atas nama agama.

Kita diingatkan agar memberikan perhatian dan pemikiran serius kepada penderitaan yang dialami oleh saudara-saudara yang miskin dan lemah, terlebih bila yang miskin itu adalah anak yatim dan janda atau orang asing. Tuhan mengingatkan kita agar tidak hanya sibuk dengan membangun gereja semewah-mewahnya, wisata rohani, seminar, dll namun menutup mata dan hati kepada penderitaan banyak orang di sekitar kita. Selain memuji-muji Tuhan dan beribadah, kita dipanggil mengikut Tuhan memahami penderitaan saudara-saudara ini secara mendalam dan mau belajar juga memandang realitas kehidupan dari perspektif mereka yang lemah ini.

Mungkin ada yang mengatakan orang Kristen harus berbelas kasih. Baiklah kita sadar berbelas kasih kepada orang miskin adalah baik, namun itu saja tidak cukup.В  Tuhan memanggil kita bersama-sama dengan semua orang di negeri ini untuk melakukan yang lebih besar: memutuskan belenggu kemiskinan itu. Dengan bahasa sederhana: apakah yang harus kita lakukan secara serius agar si anak miskin itu suatu ketika dapat mandiri atau tidak lagi harus bergantung dan mengharapkan belas kasihan orang lain? Apakah yang harus kita lakukan agar anak-anak dan perempuan tidak mudah lagi diperdaya, diperkosa dan dihancurkan? Apa yang harus kita kerjakan sebagai gereja dan persekutuan Kristen agar kota dan negara ini lebih aman dan nyaman bagi anak-anak yatim dan janda miskin?

 

Anak yatim dan orang miskin bukan untuk ditindas tapi butuh diperhatikan!

 

Artikel oleh: September 10, 2014   Kategori : Biblical Devotion (Renungan Alkitabiah), Biblical Devotion from Deuteronomy (Renungan Alkitabiah dari Kitab Ulangan)  Sebarkan 

Tulis Komentar Anda