Berharaplah Pada Tuhan!

Bacaan Alkitab: Mazmur 142 – 143

“Engkaulah tempat perlindunganku, bagianku di negeri orang-orang hidup” (Mazmur 142 : 6)

Mazmur ini melukiskan seorang percaya yang menghadapi berbagai kesusahan besar dan merasa dirinya sudah kehabisan daya tahannya. Namun sekalipun pemazmur sedang mengalami kesepian, kesedihan ataupun penderitaan tanpa ada seorang pun yang memberi dukungan atau menghibur dirinya, namun ia masih tetap memiliki pengharapan. Ketika orang-orang menjauhi dan memusuhi dirinya, ia tetap percaya bahwa ada tempat perlindungan yang kokoh bagi dirinya, yaitu Tuhan Allah yang menjadi sahabat dan penolongnya.

Perhatian untaian kalimat dibawah ini yang menolong kita untuk bertahan:

Jika kau merasa lelah dan putus harapan,
Tuhan tahu bagaimana sukarnya kau telah mencoba.
Ketika kau telah lama menangis dan hatimu masih sakit,
Tuhan menghitung tiap tetesan air matamu.
Ketika kau sedang mengharapkan sesuatu dan tampaknya waktu terus berlalu, Tuhan masih menyertaimu.
Ketika kau merasa sendirian dan kawan-kawanmu terlalu sibuk sehingga tidak ada waktu untuk meneleponmu, Tuhan selalu bersamamu.
Ketika kau berpikir bahwa kau telah mencoba semua hal dan tidak tahu apa lagi yang harus kau kerjakan, Tuhan mempunyai jawaban atas persoalanmu.
Ketika semuanya tidak dapat memahamimu, dan kau merasa tertekan,
Tuhan adalah penghiburmu.
Ketika kau melihat “sedikit” harapan, Tuhan berbisik kepadamu.
Ketika semua pekerjaanmu terasa begitu mudah dan kau ingin memuji Tuhan, Tuhan akan memberimu berkat-Nya.
Ketika kau merasa hal-hal indah terjadi, dan kau dipenuhi rasa heran,
Tuhan tersenyum kepadamu.
Jika kau mempunyai tujuan dan impian untuk dicapai,
Tuhan membuka matamu dan memanggil namamu.
Ingatlah, dimanapun kau berada dan kau akan berada, Tuhan tahu.

Jangan biarkan pengharapan Anda terkikis oleh beban dan masalah hidup, tetapi rawatlah “pengharapan” itu supaya terus memancarkan cahayanya sehingga Anda tetap kuat dan tidak pernah goyah!

Artikel oleh: December 1, 2012   Kategori : Biblical Devotion from Psalm (Renungan Alkitabiah dari Kitab Mazmur)  Sebarkan 

Tulis Komentar Anda