Tekun Dalam Doa

Bacaan Alkitab: Kolose 4: 1 – 18

“Bertekunlah dalam doa dan dalam pada itu berjaga-jagalah sambil mengucap syukur”
(Kolose 4 : 2)

Jika ditanya berapa kali kita harus berdoa dalam sehari maka pasti dengan semangat 45, kita akan menjawab ‘harus berkali-kali’ atau mungkin ada yang menjawab ‘tidak terbatas’. Kalau itu kenyataannya, wah… luar biasa!  Namun, sayang karena tidak semua kita berdoa dengan komitmen seperti di atas.  Seringkali kita menempatkan doa di urutan terakhir sesudah kita berusaha secara maksimal. Kita berharap bahwa Tuhan akan menyempurnakan dan membuat segala usaha kita menjadi suatu mujizat.
Malahan kalau mau jujur, saudara kita umat Muslim lebih banyak  kali berdoa dari kita. Sudah ketahuan bahwa sesuai ketentuan, mereka berdoa lima kali sehari. Kalau Saudara sendiri berapa kali sehari? Ada yang tiga kali- yaitu berdoa saat makan, itupun kalau berdoa. Atau sama lima kali yaitu ditambah doa saat tidur dan bangun; itu juga kalau tidak buru-buru karena terlambat pergi kerja. Bisa saja kita berdoa banyak kaliasal kita mau melakukannya. Hanya saja kita malas melakukannya. Sudah malas berdoa, malas bernyanyi nyanyian rohani pula. Tidak tahu saja bahwa seorang bapa gereja pernah berkata, “Bernyanyi dengan baik dan benar sama dengan 2 kali berdoa”. Malas berdoa dan juga bernyanyi membuat kehidupan rohani kita lemah, sehingga ikut melemahkan kehidupan jasmani.
Ayat-ayat ini mengingatkan kita bahwa kita harus bertekun dalam doa. Memang, tidak disebutkan berapa kali berdoa. Tetapi ungkapan ‘tekun’ menjelaskan bahwa kita harus selalu dan setia berdoa. Ini sejalan dengan ungkapan ‘berjaga-jaga’. Artinya, saat apa pun, bagaimana pun dan di mana pun, ketika kita atau saudara kita rasakan, alami atau hadapi sesuatu yang tidak mengenakkan maka kita harus segera berdoa, tanpa mengeluh tetapi dengan bersyukur. Karena itu pula maka Paulus meminta kita untuk berdoa juga bagi semua pemberita firman agar tidak dihambat dalam pemberitaan tentang Kristus bagi semua orang.
Sudahkah ketekunan dalam berdoa membuat kita memahami kehendak Allah dalam hidup kita? Milikilah jam doa dan alamilah kuasa doa yang mengubahkan hidup kita dengan cara melatih hidup bersyukur dalam segala hal.

Artikel oleh: May 8, 2012   Kategori : Biblical Devotion from Colossians (Renungan Alkitabiah dari Kitab Kolose)  Sebarkan 

Tulis Komentar Anda