Contoh Deksripsi Tugas Anggota BPD

d-027d-0271

Bahan ini diambil dari Laporan BPD Kaltim yang mungkin baik untuk menjadi contoh serta mulai diterapkan secara sederhana di Daerah masing-masing. BPD Kaltim telah membagi tugas masing-masing anggota BPD sebagai berikut yang barangkali berguna:

KETUA DAERAH

  • Memimpin pertemuan rapat BPD, rapat Departemen- Wilayah
  • Memperhatikan, mengarahkan setiap tugas dan tanggung jawab
  • Membuat pokok-pokok pikiran pengembangan pelayanan untuk dibahas dalam rapat BPD
  • Bersama dengan Wakil Ketua, Sekretaris & Bendahara, Komisaris melaksanakan setiap tugas & tanggung jawab

WAKIL KETUA DAERAH

  • Mewakili BPD menyelesaikan setiap permasalahan yang timbul di Kutai Barat
  • Sebagai koordinator Pelayanan di Wilayah III dan IV
  • Bersama dengan Ketua memperhatikan dan mengarahkan setiap tugas dan tanggung jawab
  • Memberikan laporan dalam setiap rapat BPD

SEKRETARIS DAERAH

  • Mencatat data anggota Rapat Daerah Kalimantan Timur dan tempat pelayanan mereka
  • Mengerjakan surat-menyurat yang berkaitan dengan pelayanan BPD
  • Menyediakan Surat Baptisan, Surat Nikah, Surat Penyerahan Anak
  • Membuat Notulen Rapat BPD pada setiap rapat yang diadakan BPD dan mengirimkannya pada peserta rapat selambat-lambatnya 2 minggu setelah rapat
  • Menyimpan surat-surat tanah gereja dan pencatatannya
  • Memanfaatkan kantor BPD dengan penyediaan statistik, denah, peta Kaltim dengan lokasi-lokasi pelayanan yang ada
  • Sebagai koordinator Wilayah V,VI dan VII

BENDAHARA DAERAH

  • Membuat catatan pemasukkan dan pengeluaran keuangan Daerah dengan diketahui oleh Ketua BPD
  • Memberikan Laporannya setiap rapat BPD berlangsung
  • Mengirimkan laporan keuangan setiap triwulan kepada BPD dan anggota Rapat Daerah
  • Sebagai koordinator Sekolah Minggu, kaum Muda, dan Kaum Wanita

KOMISARIS DAERAH

  • Sebagai koordinator Wilayah I dan II
  • Sebagai kordinator Departemen Misi dan Kaum Pria
  • Menginformasikan kepada Sekretaris setiap ada pembukaan Sidang baru
  • Memberikan laporaannya dalam setiap rapat BPD

Artikel oleh: February 16, 2010  Tags:   Kategori : Artikel  Sebarkan 

4 Komentar

  1. Lenca Ria Sihombing - February 24, 2010

    Puji Tuhan, dan selamat kepada BPD Kaltim yang membuat job description setiap anggota BPD dengan baik. Job Description ini penting agar setiap anggota BPD dapat menjalankan tugasnya masing-masing dan agar memudahkan dalam mengevaluasi hasil kerjanya.

    Semoga bermanfaat bagi BPD-BPD lain
    Tuhan memberkati

  2. abraham simarmta - March 6, 2010

    Shalom,selamat dan sucses selalu GSJA di Indonesia… webnya sangat bagus…..GBU BLESSING.

    BY. ABRAHAM. SIMARMATA
    MUARA TEWEH
    KALIMANTAN TENGAH

  3. Jinglesh Pasaribu - July 26, 2010

    Shalom ! Menurut kami, Job Description Kaltim ini, dapat dijadikan Acuan Kerja BPD se Indonesia, supaya terjadi keseragaman. Kan tidak salah meniru yang baik dari Daerah yang sudah berhasil menerapkkannya. Terima kasih untuk BPD Kaltim. Haleluyah ! Horas !!

  4. Udin Timothy Sinaga - November 4, 2010

    Mari maju trus buat anggota BPD sesuai dengan Deskripsi masing-masing

Tulis Komentar Anda