Saling Mendukung

Bergandengan

“Tetapi Yeremia dilindungi oleh Ahikam bin Safan, sehingga ia tidak diserahkan ke dalam tangan rakyat untuk dibunuh” (Yeremia 26 : 24)

Di dalam pelayanan, kita tidak dapat berjuang sendiri. Kita membutuhkan rekan-rekan pelayanan yang saling mendukung dan memperhatikan.В  Dalam bagian ini kita membaca tentang konspirasi “istana raja” dan “rumah Tuhan” (26:10).В  Raja, imam dan nabi bersekongkol untuk membunuh Yeremia karena berita yang ia sampaikan adalah tentang kehancuran Israel, sekalipun Yeremia telah berkali-kali menegaskan bahwa ia adalah utusan Allah. Persekongkolan itu telah membunuh seorang nabi lain yang bernama Uria (26:20-24), tetapi mereka tidak puas sebelum darah Yeremia juga ikut ditumpahkan.

Akan tetapi, kali ini kita mendapatkan kisah dengan nada yang lain. Yeremia menemukan orang-orang yang membela dia dan bahkan melindungi dia (26:16-19, 24). Sekalipun tidak dikenal satu per satu oleh Yeremia, mereka adalah orang-orang yang dapat dia sebut sebagai sahabat, yang menguatkannya di kala ia mengalami tekanan.

Sebenarnya, itulah salah satu kekuatan yang Tuhan berikan kepada kita di dalam pelayanan, yakni perasaan ditopang dan ditemani oleh sahabat-sahabat di kala kita mengalami kesusahan. Tekanan dan kesusahan akan menjadi tidak terpikulkan bila kita merasa berjuang sendiri. Kesepian secara rohani bisa melumpuhkan seluruh daya juang kita (bandingkan dengan pengalaman nabi Elia, 1 Raja-raja 19:9-10).

Oleh karena itu, tidak mengherankan bila Tuhan Yesus mengutus para murid-Nya pergi berdua-dua. Perasaan sebagai satu tubuh yang saling memikul beban akan menguatkan kita di dalam pelayanan dan kehidupan kita. Rekan kerja yang sehati dan keluarga yang saling menopang akan menjadi modal yang berharga sekali dalam menjalankan mandat dan pekerjaan Tuhan di dalam masyarakat yang memusuhi kebenaran Tuhan.

 

Betapa pentingnya dukungan dari orang-orang terdekat untuk membantu kita makin diperkuat dalam iman dan pelayanan kita kepada Tuhan.

Artikel oleh: July 15, 2015   Kategori : Biblical Devotion (Renungan Alkitabiah), Biblical Devotion from Jeremiah (Renungan Alkitabiah dari Kitab Yeremia)  Sebarkan 

Tulis Komentar Anda