Cara Kerja Roh Kudus

Bacaan Alkitab: Yohanes 16

“Tetapi apabila Ia datang, yaitu Roh Kebenaran, Ia akan memimpin kamu ke dalam kebenaran….”.
(Yohanes 16 : 13 )

Yesus mengatakan bahwa kedatangan Roh Kudus adalah untuk menginsafkan dunia (ay 7). Kata “menginsafkan” berarti: menyingkapkan, membuktikan ketidakbenaran, dan meyakinkan. Pelayanan Roh Kudus untuk menginsafkan ini bekerja dalam tiga aspek, yaitu:

Dosa. Roh Kudus akan menyatakan dosa dan ketidakpercayaan supaya membangkitkan kesadaran akan kesalahan dan perlunya pe-ngampunan dosa. Keinsafan ini juga menerangkan akibat yang mengerikan jikalau orang berdosa terus berbuat dosa. Setelah di-insafkan, ia harus memilih. Hal ini yang sering kali menghasilkan pertobatan yang sungguh-sungguh untuk berbalik kepada Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat (Kis 2:37 – 38).

Kebenaran. Roh Kudus menginsafkan orang bahwa Yesus adalah Anak Allah yang benar, yang telah bangkit dari antara orang mati, dimuliakan oleh Allah dan menjadi Tuhan atas segala sesuatu. Roh Kudus menyadarkan orang akan patokan kebenaran Allah didalam Kristus; menunjukkan apa dosa itu sebenarnya, serta memberi kuasa untuk mengalahkan dunia (Kis 3:12 – 16 ; 7:51 – 60; 1 Pet 3:18).

Penghakiman. Roh Kudus juga menginsafkan orang bahwa Iblis sudah dikalahkan diatas kayu salib (12:31; 16:11), penghakiman Allah dunia saat ini (Roma 1:18-32) serta penghakiman seluruh umat manusia di masa depan (Mat 16:27; Kis 17:31; Roma 14:10; 1 Kor 6:2). Roh Kudus akan meyakinkan orang percaya tentang dosa, kebenaran Kristus serta penghukuman kejahatan supaya orang percaya akan: Menjadi seperti Kristus dan hidup sesuai dengan patokan kebenaran, memimpin mereka ke dalam seluruh kebenaran, dan memuliakan Kristus (ay 14).

Demikianlah Roh Kudus bekerja di dalam orang percaya untuk menghasilkan kehidupan Kristus yang kudus dalam hidup mereka. Dia menjadikan nyata dalam hidup kita. Kehadiran, kasih, pengampunan, kekudusan, kuasa karunia-karunia rohani, kesembuhan dan segala hal yang menjadi milik kita melalui hubungan kita dengan Kristus.

(Dikutip dari: Tafsiran Alkitab Penuntun Hidup Berkelimpahan, hal. 243)

Roh Kudus yang meyakinkan orang percaya dan memberi kepastian bahwa Juruselamat dan Tuhan itu ada di dalam figur yang tersalib.

Artikel oleh: December 28, 2011   Kategori : Biblical Devotion from John (Renungan Alkitabiah dari Injil Yohanes)  Sebarkan 

Tulis Komentar Anda